Pages

PLANTAR FASCILITIS

Merupakan penyebab tersering dari nyeri pada tumit. Lebih sering terjadi pada saat usia pertengahan umur. Teruatama pada usia produktif yang sering beraktifitas pada posisi berdiri lebih lama


Plantar fascia adalah sebuah ligamen tipis yang terletak dibawah kulit pada telapak kaki. Jaringan ini menghubungkan tumit dan kaki bagian depan, dan menyangga archus dari kaki.
Penyebab dari plantar fascilitis adalah penguluran yang berulang ulang dari plantar fascia, hal ini menyebabkan nyeri dan bengkak pada tumit dan telapak kaki. Hal ini sering terjadi pada orang dengan kaki flat (flat foot), orang dengan yang mempunyai archus yang tinggi, kegemukan, dan kekakuan pada tendon achilles.
Symptoms pada plantar fascilitis adalah nyeri ketika turun dari tempat tidur dan ketika mau mulai melangkahkan kaki saat bangun tidur di pagi hari, dan nyeri mulai berkurang ketika sudah mulai berjalan beberpa langkah. Nyeri bisa bertambah jika banyak melakukan aktifitas pada posisi berdiri dalam waktu yang lama atau ketika naik atau turun tangga. Namun jika ada pasien yang nyeri pada malam hari, ini bisa disebabkan karena hal yang berbeda seperti karena tarsal tunnel syndroma
Pemeriksaan jika pasien mengeluh pada tumit dan kaku pada pagi hari. Biasanya rasa sakit dirasakan saat baru turun dari tempat tidur dan mencoba untuk melangkah.
Palpasi pada daerah plantar medial calcaneal tubercle at the site of plantar fascial insertion to the heel bone ( gambar 1.1). Biasanya jika di palpasi dengan cara menekan pada daerah tersebut nyeri akan tereproduksi dan pasien akan terkejut atau kesakitan/jump sign.

 

Gambar 1.1 cara palpasi untuk physical exam plantar fascilitis
Manuver lain yang mungkin mereproduksi nyeri plantar fasciitis termasuk dorsofleksi pasif jari-jari kaki, yang kadang-kadang disebut tes windlass, dan pasien berdiri berjinjit. Dalam sebuah studi oleh De Garceau et al, pasien harus weight bearing selama uji windlass (gambar 1.2) meningkatkan sensitivitas tes dari 13,6% menjadi 31,8%.

Gambar 1.2 Weight-bearing windlass test.
Plantar Fascilitis Release
Berikan tehnik striping pada daerah sepanjang plantar fascilitis selama 10-15 kali. Anda bisa mengkombinasikan dengan pemberian circular friction pada tumit pasien.  dan berikan transverse friction bisa juga dikombinasikan dengan circular friction selama 10-15 kali.



Gambar 1.3 plantar fascilitis release

Home program yang dapat diberikan pasien antara lain :
·        Berikan compress es selama 20 menit 3 kali/ hari.
·        Stretching pada otot calf (calf muscle) tahan selama 15 detik ulangi 2-4 kali. Lakukan 2-3 kali/ hari.


Gambar 1.4 stretching otot calf
·        Modifikasi kegiatan sehari hari dengan kurangi aktifitas berdiri.
·        Lakukan pemijatan dengan alat bantu seperti botol atau kaleng yang bisa di isi dengan air es/ hangat (self triger release).

Gambar 1.5 self triger release



Sumber :  Mujianto. Cara cepat mengatasi 10 besar kasus muskuloskeletal dalam praktik klinik fisioterapi. Jakarta. TIM. 2013
http://www.webmd.com/a-to-z-guides/plantar-fasciitis-cause

De Garceau D, Dean D, Requejo SM, Thordarson DB. The association between diagnosis of plantar fasciitis and Windlass test results. Foot Ankle Int. 2003 Mar. 24(3):251-5

original published by : me

No comments:

Post a Comment

designed by Charming Templates